JANGAN SIA-SIAKAN WAKTUMU

HIKMAH HARI INI

Jumat, Mei 27, 2011

Info Penerimaan Mahasiswa Baru Ma’had Al Birr Unismuh Makassar


Selayang Pandang

Ma'had Al-Birr Makassar adalah Lembaga Bahasa Arab dan Studi Islam yang didirikan atas kerjasama antara Yayasan Muslim Asia dengan Universitas Muhammadiyah Makassar melalui Pimpinan Pusat Muhammadiyah. Yayasan Muslim Asia sendiri adalah yayasan nirlaba yang bergerak di bidang sosial sejak tahun 1992. Terdaftar secara resmi di Departemen Hukum dan HAM Republik Indonesia. pada tahun 2005 dengan nama Asia Muslim Charity Foundation (AMCF) atau Mua'sasah Muslimy Asia Al-Khairiyah dan berkedudukan di Jakarta.

Visi utama Ma'had Al-Birr Makassar adalah untuk memberi kesempatan seluas-luasnya kepada masyarakat, khususnya para du'at agar dapat memahami Bahasa Arab sebagai Bahasa Al-Qur'an dan As-Sunnah serta berupaya untuk memasyarakatkan pengajaran Bahasa Arab dan Studi Islam. Sehingga diharapkan alumninya dapat menjadi da'i, pengajar serta pendidik di tengah-tengah masyarakat kelak.

Sistem pendidikan Ma'had Al-Birr Makassar mengacu pada Al-Qur'an dan As-sunnah. Sedang kurikulum yang dipakai sejalan dengan apa yang diterapkan pada Universitas Islam Madinah dan Universitas Imam Muhammad bin Su'ud Riyadh, Saudi Arabia. Karena itu pola pembelajaran bahasa Arab dan studi Islam yang dianut merujuk kepada Lembaga Ilmu Pengetahuan Islam dan Arab (LIPIA) Jakarta, yang merupakan perguruan tinggi resmi filial dari Universitas Imam Muhammad bin Su'ud Riyadh. Metodologi pengajaran disampaikan secara sistematis, variatif dengan pengantar utama bahasa Arab.

Tenaga pengajar Ma'had Al-Birr Makassar memiliki latar belakang pendidikan Sarjana, Magister dan Doktor yang berkualifikasi di bidangnya serta berasal dari berbagai perguruan tinggi terkemuka di Timur Tengah dan Indonesia.

Program pendidikan di Ma'had Al-Birr Makassar ditempuh selama dua tahun (4 semester) atau setara Diploma Dua (D2). Dan sangat terbuka peluang untuk ditingkatkan menjadi 3 tahun (6 semester)/setara Diploma Tiga (D3) atau bahkan Strata Satu (S1) pada masa yang akan datang. Bagi alumni yang ingin melanjutkan ke jenjang pendidikan yang lebih tinggi, dapat melanjutkan ke perguruan-perguruan Tinggi Muhammadiyah se-Indonesia, LIPIA Jakarta serta Perguruan-perguruan tinggi negeri maupun swasta lainnya. Alumni yang berprestasi dapat diberikan rekomendasi untuk belajar di Timur Tengah.

Di samping sebagai lembaga pendidikan, Ma'had Al-Birr Makassar memiliki program-program sosial, seperti: Pendirian Sarana Ibadah dan Pendidikan, Pengiriman da'i dalam program Safari Ramadhan di berbagai wilayah pada Kawasan Timur Indonesia, Distribusi Hewan Qurban, Program Ifthar Ramadhan, Penyaluran zakat-infak-Shadaqoh (ZIS), serta Pemberian santunan kepada anak-anak yatim, kaum dhuafa dan korban bencana alam.

Selain Ma'had Al-Birr Makassar, AMCF juga mengelola dan membina beberapa Ma'had dan Markaz Tahfizh Al-Qur'an yang tersebar di beberapa propinsi di Indonesia yang bekerjasama dengan Pimpinan Pusat Muhammadiyah melalui Perguruan Tinggi Muhammadiyah (PTM), Persatuan Islam (PERSIS), serta berbagai organisasi kemasyarakatan resmi lainnya di Indonesia.

Di samping program persiapan bahasa Arab, Ma’had Al Birr juga akan membuka program Strata Satu (S1) Jurusan Syariah yang berada di bawah Naungan Fakultas Agama Islam Unismuh Makassar. Rencananya penerimaan Calon Mahasiswa baru untuk yang pertama kalinya ini akan dimulai di tahun ajaran 2011/2012.
(Sumber : http://www.freewebs.com/bismillah/albirr.htm/)


Pendaftaran Mahasiswa Baru
Program Syariah

Untuk masuk ke program Syariah, setiap calon mahasiswa harus memenuhi beberapa persyaratan di antaranya memiliki kemampuan Bahasa Arab Pasif dan Aktif, (karena bahasa pengantar yang akan digunakan dalam proses perkuliahan adalah bahasa Arab) di samping persyaratan-persyaratan lain yang telah ditetapkan oleh Panitia Penerimaan Mahasiswa Baru. Untuk lebih jelasnya silahkan hubungi Panitia.

Program Bahasa Arab dan Studi Islam

Penerimaan mahasiswa Baru untuk program Bahasa Arab dan studi Islam, membuka pendaftaran bagi calon mahasiswa baru setiap semester setiap tahun Ajaran, yang berarti setiap tahun ajaran penerimaan dilakukan sebanyak 2 kali, Yakni pada bulan Mei – Juni dan bulan Januari – Februari.
Setiap penerimaan mahasiswa baru, pendaftar yang berminat untuk menuntut ilmu di lembaga ini cukup banyak. Para pendaftar bukan hanya berasal dari Pondok Pesantren akan tetapi sebahagian besar dari mereka juga berasal dari sekolah yang berbasis/ berlatar belakang pendidikan umum. Setiap pendaftar wajib mengikuti ujian tertulis untuk mengetahui kemampuan awal calon mahasiswa tersebut. Bagi mahasiswa yang belum memiliki dasar Bahasa Arab sama sekali mereka akan ditempatkan pada kelas dasar/ persiapan yang selanjutnya disebut Mustawa’ Tamhidi, di tingkatan ini mahasiswa dididik dasar-dasar Bahasa Arab selama kurang lebih 6 Bulan (1 semester). Sedangkan bagi mahasiswa yang telah memiliki dasar Bahasa Arab maka akan ditempatkan di kelas-kelas yang lebih tinggi, mulai dari Mustawa’ Awwal (tingkatan Pertama), Tsani (Kedua), bahkan ada yang langsung ditempatkan di Mustawa’ Tsalits (ketiga). Ma’had ini memiliki fasilitas dan metode pembelajaran yang khas seperti :
-Bahasa pengantar Bahasa Arab,
-Kurikulum yang digunakan standar LIPIA,
-Pengajar berasal dari timur tengah dan Alumni LIPIA,
-Gedung dan ruang representative,
-Laboratorium bahasa & Perpustakaan (Kitab dan Digital),
-Dan disediakan Asrama bagi yang berasal dari daerah terpencil (Terbatas)
Waktu belajar dimulai pada Jam 08.30 – 12.00 Wita setiap hari dalam seminggu kecuali hari Sabtu dan Ahad. Dan bagi pendaftar yang memiliki kesibukan di waktu pagi, Ma’had Al Birr juga membuka kelas Sore yang berlangsung Mulai Jam 14.00 – 19.30 Wita. Untuk informasi lebih lanjut tentang Persyaratan, dan waktu pendaftaran Tahun 2011 Silahkan lihat brosur di bawah ini....

Tidak ada komentar: